Bentang Alam Ranu Kumbolo
Pasti Anda tidak asing mendengar kata Pegunungan Semeru yang berada di Jawa Timur. Pegunungan ini sangat sering dijadikan wahana petualangan para pecinta alam karena semua yang terdapat dalam rangkaian penjelajahan Semeru mengundang eksotisme tersendiri. Seorang Soe Hok Gie pun juga sempat melibas jalur Semeru kala itu, sampai akhirnya Ia meninggal ketika melakukan pendakian ke Semeru dengan puncaknya yang terkenal yakni Mahameru. Tak hayal pula, Dewa 19 pun juga mengagumi Semeru lewat lagunya yang berjudul Mahameru (puncak tertinggi Semeru) yang diceritakan sebagai tempat berkumpulnya para Dewa.
Semua rangkaian Semeru memang tak terkalahkan keindahannya, baik bentangan alam sampai cuaca yang terkadang ekstrim. Beberapa rangkaian sebelum memasuki Semeru terdapat tempat yang sangat pantas untuk dikunjungi yakni Ranu Kumbolo, Ranu Regulo,dan Ranu Pane. Ketiga bentang alam tersebut memiliki kawasan alam yang sangat indah dan menawan. Transportasi yang ada juga memudahkan para wisatawan untuk berkunjung, kecuali medan-medan tertentu yang memang hanya bisa dijangkau hanya dengan berjalan kaki atau pendakian.
Ranu Kumbolo terletak di Jawa Timur, sebuah danau di pegunungan tengger-Semeru dengan ketinggian 2500 meter diatas permukaan air laut. Luasnya 14 hektar. Ranu Kumbolo adalah bagian dari Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Tempat ini terkenal dengan danau dan pemandangan yang hijau di sekitarnya. Bentuknya seperti lembah, jangan heran jika cuaca di tempat ini sangat dingin dan sejuk, bahkan suhu ekstrimnya mencapai minus. Danaunya sangat cantik, biru dan dingin. Pepohonan yang masih sangaat alami menjadi nilai tambah bagi kawasan ini. Pemandangan di sekitar danau sangat meneduhkan mata. Perpaduan pohon cemara, semak-semak yang hijau, dan langit yang biru, akan memanjakan Anda. Banyak pendaki berkemah di sini, selain karena tempatnya yang sejuk, keindahan sunrise atau matahari terbitnya pada pagi hari wajib untuk dilihat.
Penjelajahan sering dilakukan ditempat ini, terdapatnya fasilitas untuk menginap atau berkemah menjadikan kawasan ini kerap sekali dikunjungi. Sajian alam yang ada menempatkan Ranu Kumbolo sebagai destinasi kawasan pariwisata yang wajib dikunjungi. Cuaca yang sejuk dengan tempat bermalam serta bara api untuk menghangatkan tubuh menjadi karakter yang tidak terlupakan bagi Anda pecinta alam. Sinar matahari awal pagi hari akan menyapa Anda, sebuah pengalaman pariwisata yang paling dicari selama ini.
Indonesia memang memiliki berjuta kawasan pariwisata, baik pegunungan, laut, hutan dan sebagainya yang harus kita lestarikan dan kembangkan. Industri pariwisata yang terus maju, akan semakin menambah kawasan pariwisata Nusantara menjadi catatan destinasi pariwisata utama yang terus dikunjungi. Semoga nama Indonesia dalam hal pariwisata membawa perubahan dan perbaikan tersendiri dan bermanfaat bagi kehidupan bangsa nantinya.
Comments
nice place. tempat2 pegunungan Indonesia harus diekspose keindahannya sehingga tdk hanya pantai yg banyak dilirik oleh wisatawan tapi juga kawasan pegunungan..
7 months ago